Jumat, 23 September 2011

minoritas muslim di Kanada


BAB I
PENDAHULUAN


  1. Latar Belakang Masalah

Minoritas muslim adalah merupakan sekelompok umat muslim yang jumlahnya lebih sedikit dari pada agama lainnya, bekisar kurang dari 30%. Dibeberapa Negara umat Islam memang menjadi mayoritas, seperti halnya di Asia Tenggara.
Di Amerika Utara , khususnya di Kanada umat Islam menjadi minoritas. Namun, walau demikian Islam Mengalami perkembangan yang cukup pesat. Pembawa Islam ke Negara ini adalah para imigran yang datang ke Negara ini, yaitu sekitar abad ke-19.
 
B. RUMUSAN MASALAH 
1.                              Bagaimana latar belakang masuknya Islam ke Kanada?
2.                              Seperti apa perkembangan Islam di Kanada?
3.                              Apa saja organisasi Islam yang terdapat di Kanada?



BAB II
PEMBAHASAN


  1. Mengenal Negara Kanada
 
Kanada adalah merupakan, salah satu dari tujuh Negara industri maju didunia, yang terletak di Amerika Utara. Dengan luas wilayah 9.976.186 kilo meter persegi. Kanada juga merupakan Negara kedua terluas setelah Uni Soviet. Negara ini begitu luas sehingga, dari 24 daerah waktu di dunia, enam daerah terdapat di Kanada.
Ibu kota Kanada adalah Ottawa, bahasa resmi Inggris, bentuk pemerintahan monarki konstitusional, kepala Negara Ratu Inggris yang diwakili gubernur  jendral, kepala pemerintahan perdana menteri, lagu kebangsaan O Canada.
Secara geografis Kanada berbatasan dengan samudera Atlantik di timur, samudera pasifik utara di timur, samudera Arktik di utara dan Amerika Serikat di selatan.[1] penduduk asli Kanada adalah orang Inuit dan penduduk asli Amerika lainnya. Nenek moyang mereka yang berasal dari Asia berpindah ke wilayah ini sekitar 13.000 tahun silam. Pemukiman di Eropa tiba pada tahun 1500-an. pada 1700-an orang Inggris dan Prancis berseteru untuk memperebutkan kekuasaan diwilayah ini. Sejak tahun 1867, Kanda telah memiliki pemerintahan sendiri.[2]
Kanada adalah merupakan Negara sekuler yang menghargai adanya kebebasan. Seperti yang tertuang dalam konstitusi Kanada tahun 1986 yang merupakan perbaikan pada tahun 1867, yang dengan jelas meyebutkan adanya kebebasan fundamental yang diperoleh setiap warga Negara Kanada. Dengan demikian, secara teori terlihat dengan jelas bagaimana Kanada sangat menghargai hak-hak warga Negaranya, tanpa melihat asal-usul ras, etnis maupun agama.
Di Kanada hubungan agama dan Negara tidak diatur dengan jelas. Yaitu tidak ada agama yang secara resmi milik pemerintah. Secara formal, Kanada mempunyai komitmen dengan adanya pluralitas dalam beragama. Dala, konstitusi tahun 1986 memang disebutkan tentang ”Tuhan” dengan demikian Kanada mengakui tentang eksistensi Tuhan. Akan tetapi, dalam konstitusi tersebut tidak menyebutkan agama tertentu. Akan tetapi, walaupun Kanada mempunyai agama resmi Negara, agama Kristen banyak mempengaruhi karena, agama Kristen merupakan agama mayoritas di Kanada. Salah satu contohnya yaitu, pada hari natal dan paskah, ada libur secara nasional. Selain itu, lagu kebangsaan Kanada, yaitu ’O Kanada mengandung beberapa ungkapan yang berkaitan dengan agama Kristen.[3]

Kanada digolongkan negara maju dan ekonominya tergantung terutama pada ketersediaan hasil alam yang melimpah. Ekonomi Kanada sekarang ini mendekati Amerika Serikat dengan sistem ekonomu berorientasi-pasar, pola produksi, dan standar hidup yang tinggi. Di abad terakhir, pertumbuhan luar biasa dalam produksi, pertambangan, dan sektor pelayanan telah mengubah negara ini dari ekonomi pedesaan menjadi industri perkotaan. Energi dapat dipenuhi sendiri, Kanada memiliki cadangan gas alam yang banyak di pesisir timur dan tiga provinsi barat, dan juga banyaknya sumber daya lainnya.[4]
Kanada Awalnya merupakan sebuah persatuan dengan bekas Kekaisaran kolonial Perancis dan Koloni Britania, Kanada merupakan sebuah Realm Commonwealth. Dan juga merupakan anggota pendiri PBB, Persemakmuran, dan La Francophonie.[5]
Pendidikan di Kanada disediakan, didanai dan diawasi oleh pemerintah federal, provinsi, dan pemerintah daerah. Pendidikan berada di dalam yurisdiksi pemerintahan provinsi dan kurikulum diawasi oleh pemerintahan provinsi. Pendidikan di Kanada umumnya dibagi pada pendidikan Dasar (Primary School, Public School), kemudian pendidikan Menengah (High School) dan pendidkan tinggi (Universitas, College).[6]

B.     Sejarah Masuknya Islam Ke Kanada
Masuknya Islam ke Kanada berawal dari datang para imigran muslim ke Kanada, yang dimulai pada tahun 1880 M. terutama dari Syiria Raya. Kemudian, dari imigrasi pertama ini diikuti oleh imigrasi dari Albania dan Yugoslavia setelah perang dunia I. jumlah imigran muslim meningkat pesat sesudah perang dunia II.
Pada tahun 1971, jumlah umat muslim di Negara ini hampir tidak mencapai 64.000 orang.  Pada tahun 1981 di Kanada tercatat 98.165 penduduk Kanada yang beragam Islam.[7] Namun, pada tahun 1982 jumlah umat muslim sudah mencapai 120.000 atau sekitar 0,5% dari jumlah penduduk Kanada. Dari 120.000 tersebut 40.000 berasal dari Arab, 40.000 berasal dari India (termasuk Pakistan, Bangladesh, Afrika Selatan, Guyana, Trinidad dan Fiji), 20.000 berasal dari Yugoslavia dan Albania dan sisanya yang 20.000 berasal dari berbagai latar belakang termasuk orang setempat yang masuk atau pindah ke Islam. Kebanyakan muslim di Kanada menjadi warga Negara Kanada. Selain itu, muslim di Kanada terus membaik. Karena mereka terorganisasi dengan baik, dibandingkan muslim di AS.[8]
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, bahwa islam di Kanada awalnya dibawa oleh para imigran. Dari para imigran tersebut ada beberapa alasan yang melatar belakangi para imgran muslim datang ke Kanada. Diantaranya: karena, alasan keselamatan agama dan politik, keamanan, karena, negaranya terlibat perang pada waktu itu.[9]
 
C.     Perkembangan Islam Di Kanada
Islam di kanada mengalami perkembangan yang pesat. Hal ini, salah satunya disebabkan banyaknya imigran muslim yang datang kesana. Tren imigrasi telah berubah dalam beberapa dekade sebagai respons atas kebijakan pemerintah dan bagaimana hal itu telah memberikan kontribusi terhadap pertumbuhan komunitas Muslim di Kanada. . Selain itu, karena di Negara ini sekularisme dikawinkan dengan multikulturalisme yang ditandai oleh prinsip pengakuan terhadap kelompok-kelompok minoritas. Karena itu sekularisme tidak hanya ramah terhadap agama, namun lebih dari itu, negara memberikan bantuan terhadap agama-agama minoritas. Negara tidak membatasi perkembangan agama apapun, walau mayoritas penduduk Kanada menganut agama Kristen.[10]
Perkembangan Islam yang paling pesat yaitu antara tahun 1991 dan 2001, selama kurun waktu sepuluh tahun ini umat Islam di Kanada terus meningkat. Yaitu dari 253.265 jiwa pada tahun 1991 atau sekitar 0,9% dari total jumlah penduduk Kanada,  menjadi 576.640 jiwa pada tahun 2001 atau sekitar 2,0% dari total jumlah penduduk Kanada. Dan dalam kurun waktu sepuluh tahun ini, perkembangan umat Islam perkembangannya paling pesat diantara agama-agama lain yang ada di Kanada.[11] Pada tahun 2006, populasi Muslim diperkirakan 783.700 atau sekitar 2,5%.[12]





D.  Organisasi Umat Muslim Di Kanada
Komunitas muslim di Kanada mulai terbentuk di wilayah barat, ketika masjid pertama yang bernama Al-Rashid dibangun di Edmonton, Alberta pada tahun 1938. [13] dan setelah komunitas muslim tersebut berkembang, maka umat Islam di Kanada membutuhkan wadah organisasi yang dapat menampung kegiatan sekaligus untuk menyuarakan aspirasi umat Islam yang ada di Kanada. Di Kanada ada beberapa organisasi muslim yang menghimpum kaum muslim, dan secara garis besar  komunitas muslim di Kanada direpresentasikan oleh dua organisas. Pertama, Canadian Islamic Congress (CIC), yang merupakan ”Islam Kanan” organisasi ini merupakan wadah yang mewakili kelompok ”tradisional”. Organisasi ini, banyak didukung oleh berbagai masjid yang ada di Kanada. Kedua, Muslim Canadian Congress (MCC), organisasi ini merupakan organisasi yang besifat progersif-liberal atau merupakan organisasi yang bersifat ”Islam kiri”, organisasi ini dianggap sebagai organisasi musli terbesar di Kanada, dan organisasi ini mengklaim mewakili 70% muslim di Kanada.[14]
Selain dua organisasi diatas ada beberapa organisasi umat muslim lainnya yaitu:
·        The Canadian Council for American-Islamic Relations (CAIR-CAN). Organisasi ini didirikan pada tahun 2001, dan organisasi ini banyak berkiprah terhadap pembelaan hak asasi manusia.
·        The Canadian Society of Muslim (CSM). Organisasi ini, bertempat di Ontorio, dan sudah ada sejak tahun 1960-an, tetapi baru menjadi organisasi resmi pada tahun 1980. Tujuan dari organisasi ini adalah untuk mempromosikan suatu pengertian budaya Islam, dengan pendekatan ilmiah melalui riset dan kegiatan lain.
·        The Canadian Muslim Lawyers Association. Organisasi ini terbentuk karena, faktor kesamaan profesi.
·        Canadian Muslim Women. Yaitu organisasi yang terbentuk karena, faktor kesamaan gender.[15]
·          Islamic Society of North America (ISNA). Organisasi didirikan pada tahun 1982, Tujuan ISNA adalah untuk menjadi organisasi Islam teladan dan pemersatu di Amerika Utara, yang memberikan kontribusi kepada perbaikan masyarakat Muslim dan masyarakat pada umumnya. ISNA adalah suatu asosiasi organisasi-organisasi Islam yang mendukung masyarakat Muslim mengembangkan program-program pendidikan, sosial dan membina hubungan baik dengan masyarakat agama lain, serta organisasi sipil dan pelayanan. ISNA berada di bawah payung perusahaan: Muslim Student Association (MSA), Amerika Utara Islam Trust (Nait), Kanada Islam Trust (CIT; mitra Nait di Kanada), Muslim Community Association (MCA), American Muslim Sosial Ilmuwan (AMSS), Amerika Ilmuwan dan Insinyur Muslim (AMSE), Islamic Medical Association (IMA), Islamic Pengajaran Center (ITC), Pemuda Muslim Amerika Utara (Myna) dan Yayasan Pembangunan Internasional (FID).[16]
·         The Islamic Circle of North America (ICNA). ICNA adalah organisasi Islam yang secara formal berdiri pada 1971, namun telah mulai beraktivitas sejak 1968. ICNA dibentuk oleh imigran Muslim dari Asia Selatan-Pakistan dan India. Organisasi ini lebih konservatif dibandingkan ISNA. Organisasi ini, didirikan untuk mendukung masyarakat Muslim di Amerika Utara.[17]
·          Naseeha yaitu, Sebuah kelompok pemuda minoritas Islam di Kanada melakukan manuver yang baik sekali, untuk turut berkiprah memperbaiki problematika sesama mereka yang hidup di tengah budaya hedonis di negaranya.Mereka meluncurkan program dengan nama 1-866-Nasheeha, berisi bantuan bagi kaum Muslimin di Barat yang menghadapi kesulitan dalam mengimplementasikan nilai Islam di masyarakat Barat.[18]









BAB III
PANUTUP

SIMPULAN
Kanada adalah merupakan Negara yang terletak di Amerika Utara. Negara ini, adalah merupakan Negara terluas kedua setelah Uni Soviet. Dan di Negara ini, mayoritas penduduknya adalah beragama Katolik. Sehingga umat muslim disana menjadi kelompok minoritas.
Islam masuk ke Kanada diperkirakan pada abad ke-19. agama Islam ini, dibawa kesana (Kanada) oleh para imigran dari berbagai Negara terutama dari Timur Tengah. Ada beberapa alasan mengapa para imigran ini melakukan migrasi ke Kanada. Diantaranya: karena, alasan keselamatan agama dan politik, keamanan, karena, negaranya terlibat perang pada waktu itu.
Kemudian, Islam di Kanada mengalami perkembangan yang cukup pesat. Salah satunya karena, banyaknya imigran muslim yang datang ke Kanada. Perkembangan umat Islam yang cukup signifikan dapat dilihat antara tahun 1991 sampai 2001 yaitu dari 253.265 jiwa pada tahun 1991 atau sekitar 0,9% dari total jumlah penduduk Kanada,  menjadi 576.640 jiwa pada tahun 2001 atau sekitar 2,0% dari total jumlah penduduk Kanada. Perkembangan umat Islam selama kurun waktu 10 tahun ini merupakan perkembangan yang paling pesat, dibandingkan perkembangan agama lainnya di Kanada.
Selain itu, di Kanada juga terdapat beberapa organisasi muslim secara garis besar organisasi muslim di Kanada yaitu, Canadian Islamic Congress (CIC), yang merupakan ”Islam Kanan” organisasi ini merupakan wadah yang mewakili kelompok ”tradisional”. Muslim Canadian Congress (MCC), organisasi ini merupakan organisasi yang besifat progersif-liberal atau merupakan organisasi yang bersifat ”Islam kiri”. Dan oraganisasi lainnya yag terdapat di Kanada yaitu, The Canadian Council for American-Islamic Relations (CAIR-CAN), The Canadian Society of Muslim (CSM), The Canadian Muslim Lawyers Association, Canadian Muslim Women, Islamic Society of North America (ISNA), The Islamic Circle of North America (ICNA) dan Naseeha.





DAFTAR PUSTAKA



M. ali Kettani. Minoritas Muslim: Di Dunia Dewasa Ini. Penerjemah, Zarkowi Soejoeti. Jakarta: PT. Raja
           Grafindo Persada, 2005 

Ensiklopedi Nasional Indonesia. Jilid 8. Jakarta: PT. Cipta Adi Pustaka, 1990.

Ensiklopedi Pengetahuan Populer. Jilid 3. (Jakarta: PT. Lentera Abadi, 2008)

M. Hamdan Basyar. Dalam PDF Minoritas Muslim di Kanada. Bab III




http://fuui.wordpress.com/2008/03/11/remaja-minoritas-muslim-kanada-luncurkan-program-konsultasi-sislam/

http://koran.republika.co.id/koran/0/126274/Geliat_Organisasi_Islam_di_Amerika




























[1] Ensiklopedi Nasional Indonesia. Jilid 8. (Jakarta: PT. Cipta Adi Pustaka, 1990), 106.
[2] Ensiklopedi Pengetahuan Populer. Jilid 3. (Jakarta: PT. Lentera Abadi, 2008),100.
[3] M. Hamdan Basyar. Dalam PDF Minoritas Muslim di Kanada. Bab III. Hal  38-40.
[6] Ibid.
7  M. Ali Kettani. Penerjemah, Zarkowi Soejoeti. Minoritas Muslim: Di Dunia Dewasa Ini. (Jakarta: PT.  Raja Grafindo Persada, 2005), 299-300.
8 M. Hamdan Basyar. Dalam PDF Minoritas Muslim di Kanada. Bab III., 52.
.
[11] M. Hamdan Basyar. Dalam PDF Minoritas Muslim di Kanada. Bab III. , 46.
[13] M. Hamdan Basyar. Dalam PDF Minoritas Muslim di Kanada. Bab III., 51.

[14] M. Hamdan Basyar. Dalam PDF Minoritas Muslim di Kanada. Bab III., 53.
[15] Ibid., 54.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar